How To Order
Langkah-langkah mudah untuk berbelanja di damniloveindonesia.com
Memesan Produk
- Kamu dapat menemukan produk DAMN! I Love Indonesia dari kotak pencarian atau menggunakan menu navigasi yang tersedia. Bisa juga melalui tombol di banner promosi yang ada di Beranda.
- Pilih produk yang kamu inginkan di katalog produk di website kami
- Jika sudah sesuai dengan selera kamu, pilih ukuran dan klik ‘Tambah Ke Keranjang’ bila ingin melihat-lihat produk lain. Atau pilih ukuran dan klik ‘Beli Sekarang’ bila hanya ingin membeli 1 produk.
Konfirmasi Produk
- Jika kamu akan checkout, kamu bisa memastikan dan mengecek produk yang akan kamu beli di keranjang
- Ketika kamu sudah yakin dengan produk yang dipilih, silakan untuk klik ‘Lanjutkan Ke Pembayaran’
- Silakan masukan promo code pada kolom yang disediakan, jika kamu memilikinya.
Login
- Ketika akan checkout, kamu akan diminta untuk log in/register, jika belum log in/register pada website kami
- Jika belum memiliki akun, silakan untuk register disini
- Jika sudah memiliki akun dan sudah melakukan log in, kamu akan diarahkan langsung ke halaman untuk memilih pengiriman.
Metode Pengiriman
- Pada website ini, kami menyediakan 2 metode pengiriman yang bisa kamu pilih sesuai yang kamu inginkan
- Kamu bisa memilih untuk mengirimkan produk yang kamu beli ke alamat kamu menggunakan layanan kurir yang disediakan
- Sebelum memilih layanan kurir yang disediakan kamu diharapkan untuk mengisi/memilih alamat lengkap agar produk yang kamu beli sampai ke tangan kamu dengan selamat
- Lalu pilihlah layanan kurir yang kamu inginkan
- Atau kamu bisa memilih untuk pick up at store, kamu disini bisa memilih wilayah, serta lokasi toko terdekat serta tanggal pengambilan yang bisa kamu sesuaikan
Metode Pembayaran
- Kamu bisa memilih metode pembayaran otomatis yang telah disediakan, jadi kamu selesai melakukan pembayaran, kamu tidak perlu untuk melakukan konfirmasi pembayaran
Proses Pemesanan
- Ketika selesai melakukan pembayaran, pesanan kamu akan tercatat di system website kami
- Kamu akan segera menerima email konfirmasi tentang status pemesanan dan invoice kamu
Pengiriman
- Kamu akan menerima email konfirmasi ketika pesanan kamu telah dikirimkan dari gudang kami/siap diambil di toko DAMN! I Love Indonesia
- Untuk yang menggunakan layanan kurir pengiriman, kamu bisa Lacak Pesanan kamu di website kami
- Untuk informasi lebih lanjut mengenai pengiriman, kamu bisa membuka Kebijakan Pengiriman pada menu navigasi di Footer
Diterima
- Kami harap kamu suka dengan produk dari website kami damniloveindonesia.com
- Silakan review produk kami di kolom yang disediakan